MTs Al Irsyad Gajah Laksanakan Kegiatan Zarkasi Untuk Peserta Didik Kelas 8

dunia fantasi

MTs Al Irsyad Gajah mengadakan kegiatan Zarkasi (Ziarah dan Rekreasi) bagi peserta didik kelas 8 pada tanggal 19-21 Februari 2025. Rombongan mengawali perjalanan dengan berziarah ke makam Sunan Kalijaga di Kadilangu, dilanjutkan ke makam Habib Ahmad bin Abdullah bin Thalib Al-Atthas di Pekalongan, serta Syekh Maulana Syamsudin di Pemalang. Setelah melakukan ziarah, para peserta didik […]

Daffa Aulia Putranto Raih Juara 2 Lomba Story Telling Aksioma K3m Tingkat Kabupaten Demak

juara story telling

Prestasi membanggakan kembali diraih oleh peserta didik MTs Al Irsyad Gajah. Daffa Aulia Putranto, siswa kelas 8A, berhasil meraih Juara 2 dalam Lomba Story Telling pada Ajang Kompetisi Seni dan Olahraga Madrasah (AKSIOMA) K3M tingkat Kabupaten Demak. Kompetisi ini diselenggarakan di Jatisono pada tanggal 22 Februari 2025. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata bahwa siswa MTs […]

Kegiatan Lomba Meriahkan Puncak Harlah ke-47 MTs Al Irsyad Gajah

Gajah – Acara puncak peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-47 MTs Al Irsyad Gajah berlangsung meriah dengan berbagai perlombaan yang diikuti oleh sejumlah Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) di wilayah sekitar madrasah. Peserta lomba berasal dari Kecamatan Gajah, Karanganyar, dan Mijen, yang turut antusias mengikuti berbagai kompetisi yang telah disiapkan oleh panitia. Berbagai perlombaan […]

Ziarah Pendiri Madrasah dalam rangka Harlah MTs Al Irsyad Gajah ke-47

Ziarah pendiri madrasah

Gajah, 16 Februari 2025, Demak – Dalam rangka memperingati Hari Lahir (Harlah) ke-47, MTs Al Irsyad Gajah menggelar kegiatan ziarah ke makam para pendiri madrasah. Acara ini bertujuan untuk mengenang jasa para tokoh yang telah berkontribusi dalam mendirikan serta mengembangkan madrasah sebagai lembaga pendidikan berbasis Islam. Kegiatan ziarah ini diikuti oleh para guru, siswa, alumni, dan […]

 MTs Al Irsyad Gajah Gelar Kegiatan Outbound “At-Tahridu Litta’allam” untuk Motivasi Belajar Kelas 9

Gajah, 26 November 2024 – MTs Al Irsyad Gajah menggelar kegiatan outbound bertajuk At-Tahridu Litta’allam (Dorongan untuk Belajar) bagi siswa kelas 9 sebagai bentuk motivasi dalam mempersiapkan diri ke jenjang pendidikan berikutnya. Kegiatan yang berlangsung pada hari Selasa ini diikuti dengan antusias oleh seluruh siswa kelas 9 dan guru pendamping. Kegiatan outbound ini dirancang untuk memberikan suasana belajar […]

MTs Al Irsyad Gajah Peringati Hari Guru Nasional 2024: Resmikan Program e-Absensi Digital dan Pengukuhan Tim Pengembang Madrasah oleh Kepala Kantor Kemenag Demak

Demak – Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al Irsyad Gajah memperingati Hari Guru Nasional 2024 dengan semarak dan penuh makna. Acara yang berlangsung pada Senin (25/11) ini dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Demak, Dr. H. Taufiqur Rahman, S.Ag., M.Si., yang memberikan pembinaan khusus kepada para guru MTs dan MA Keterampilan Al Irsyad. Dalam kesempatan tersebut, Dr. […]

Upacara Hari Sumpah Pemuda di MTs dan MA Keterampilan Al Irsyad Gajah

Gajah – MTs dan MA Keterampilan Al Irsyad Gajah memperingati Hari Sumpah Pemuda dengan menggelar upacara bendera pada Sabtu (28 Oktober 2024). Upacara yang berlangsung khidmat tersebut mengusung tema “Maju Bersama, Indonesia Raya” dan diikuti oleh seluruh siswa, guru, serta tenaga kependidikan. Bertindak sebagai pembina upacara adalah H. Subekan, S.Ag., MH. Dalam amanatnya, H. Subekan, […]

Choong Hui Ling, Siswa MTs Al Irsyad Gajah Demak, Raih Juara Video Resensi Terbaik Nasional

Choong Hui Ling menerima Penghargaan peraih video resensi terbaik tingkat nasional

Demak, 2024 – Prestasi membanggakan diraih oleh Choong Hui Ling, siswa MTs Al Irsyad Gajah Demak, yang berhasil menyabet juara video resensi terbaik tingkat nasional dalam ajang Tantangan Sepekan 1 Buku dan Lomba Resensi Tingkat Nasional Tahun 2024. Kompetisi ini diselenggarakan oleh Perpustakaan Nasional dengan tujuan untuk meningkatkan minat baca dan literasi di kalangan generasi […]

Apel Hari Santri 2024 MTs dan MA Keterampilan Al Irsyad Berlangsung Hikmat

Gajah, 22 Oktober 2024 – Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) Keterampilan Al Irsyad menggelar Apel Hari Santri 2024 yang berlangsung dengan penuh hikmat di halaman madrasah. Acara ini dihadiri oleh seluruh peserta didik, dewan guru, serta staf MTs dan MA Keterampilan Al Irsyad. Bapak Muh. Yasin, yang bertindak sebagai pembina apel, menyampaikan pesan-pesan mendalam […]

MTs Al Irsyad Gajah Raih Peringkat 1 di Pentas Seni Virtual Kemah Santri NU Demak

Demak, 18 Oktober 2024 – Prestasi membanggakan kembali diraih oleh MTs Al Irsyad Gajah dalam ajang Pentas Seni Virtual Kemah Santri yang diselenggarakan oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Demak. Tim tari dari MTs Al Irsyad berhasil meraih peringkat pertama dalam kompetisi bergengsi ini, membawa nama sekolah dan daerah mereka ke panggung utama. Acara ini […]

Mts Al-Irsyad Gajah

Jl. Gajah- Dempet No.11 Demak 59581